Page Detail

Guna Perluas Buana Sastra dan Keakraban Mahasiswa Prodi Sastra Indonesia FIB UNS 2022 Gelar SAJAK 2022

Guna Perluas Buana Sastra dan Keakraban Mahasiswa Prodi Sastra Indonesia FIB UNS 2022 Gelar SAJAK 2022

Menambah keakraban dan ajang mengasah keterampilan akademis maupun non akademis, Program Studi (prodi) Sastra Indonesia Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Sebelas Maret (UNS) menggelar Studi Alternatif dan Ajang Kreatifitas (SAJAK) 2022. SAJAK tahun ini mengangkat tajuk Nuansa Rasa, Buana Sastra, kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari (08-09/10/2022) bertempat di Ruang 301 Lantai 3 Gedung R.I. Muljanto FIB UNS.

Hari pertama SAJAK 2022 diisi dengan seminar yang mengundang Helo Bagas, konten kreator dan penulis buku populer remaja. Bagas mengajarkan para peserta yang terdiri dari Mahasiswa Baru Prodi Sastra Indonesia FIB UNS untuk membuat konten yang menarik, selain itu mereka juga diharapkan dapat melahirkan karya populer bermedia bahasa. “Sebagai calon sastrawan, mari belajar sastra yang baik agar dapat melahirkan konten menawan dan menjadi sasaran sorot di pasaran” ungkapnya.

Hari kedua merupakan puncak kegiatan, peserta yang dibagi menjadi beberapa kelompok serta sudah dibekali pelatihan dari kakak tingkat sebelumnya, diajak untuk menyuguhkan seni  pertunjukan berupa musikalisasi puisi, teatrikal, teater komedi, dan musik akustik. Jargon andalan prodi Sastra Indonesia FIB UNS mendengung setiap sapa pembawa acara disela pentas peserta SAJAK “Aku Sayang Kita”, agaknya semakin menambah semangat mereka mengekspresikan jiwa kesenian.

Bertemu selesai menghadiri puncak kegiatan SAJAK 2022, Asep Yudha Wirajaya, S.S., M.A. (Dosen Prodi Sastra Indonesia FIB UNS) berharap melalui kegiatan ini Mahasiswa Sastra Indonesia FIB UNS semakin kreatif dan memperkaya khazanah pengalaman mereka dalam bidang pentas seni. “Salah satu penuangan sastra yaitu melalui seni pentas, nah melalui kegiatan ini mereka sudah bersastra. Semoga terbenamnya kegiatan ini akan terbit generasi muda yang berkompeten dibidang sastra” pungkasnnya. (Rensi)