Page Detail

FIB UNS Adakan Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (LKMM) Tahun 2020

FIB UNS Adakan Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (LKMM) Tahun 2020

Menyadari bahwa ketrampilan manajemen menjadi titik sentral untuk menapaki kehidupan, Fakultas Ilmu Budaya (FIB) UNS mengadakan Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (LKMM). Kegiatan  berlangsung selama dua sesi, gelombang satu (31/10-01/11/2020) dan gelombang dua (07, 08/11/2020) melalui platform Zoom Meeting, LKMM bertujuan membekali mahasiswa dengan kemampuan memimpin dengan cara memberikan kesempatan kepada mereka untuk mengembangkan kemampuan manajerial.

Dalam pembukaannya Prof. Dr. Warto, M.Hum, Dekan FIB UNS, mengatakan bahwa Setiap individu harus memiliki nilai tambah untuk dapat bersaing dan mendapatkan kesempatan karier yang gemilang. Karier yang gemilang hanya akan diraih oleh generasi yang unggul. Generasi ini diharapkan tidak hanya memiliki kemahiran hard skill saja, tetapi juga terampil dan cekatan dalam aspek soft skill. Dengan bekal soft skill yang baik dan memadai, orang mampu, berinteraksi, peduli, dan bisa berdiplomasi dengan berbagai lingkungan yang dihadapi.

“Pembekalan atau pendidikan soft skill sangat diperlukan urtuk mencetak manusia yang produktif. Di sinilah pentingnya kualitas pendidikan dan ketepatan ilmu yang diberikan. Pendidikan soft skill yang tepat salah satunya dapat dicapai melalui kegiatan Latihan Keterampilam Manajemen Mahasiswa (LKMM)” tandas Prof. Warto.

Dalam kegiatan ini hadir beberapa narasumber diantaranya, Drs. ls Hadri Utomo, M.Si menjabarkan tentang Dasar-dasar Organisasi, Drs. Tundjung W Sutirto, M.Si menerangkan Persepsi dalam Organisasi, Bambang Ary Wibowo, S.H membahas  Analisis Kondisi Lingkungan (SWOT), Dr. Henry Yustanto, M.A. membekali peserta dengan pengetahuan Membuat Surat Resmi, Prof. Dr. lstadiyantha, M.S. membahas mengenai Latihan Merumuskan Gagasan Awal, Rochiem M.A, S.Sos meparparkan  Problem Solving,  Dr. Agus Mukholid, M.Pd mengajak peserta untuk mempelajari Simulasi Team Work, dan Drs. Budhi Satyawan, M.Pd. yang menyinggung tentang Eksperimen Team Work.

Jelang akhir kegiatan Tundjung W Sutirto memberikan review berupa pesan pada para peserta LKMM. “Bahwa sebagai pemuda dengan pemikiran kreatif, wajib berfikir untuk menambahkan kemajuan untuk dirinya sendiri dan organisasi, mengurangi segala sesuatu yang sekiranya menghambat, melipatgandakan segala persiapan yang baik untuk memperoleh hasil yang maksimal, dan bersama berbagi berupa gagasan yang baik untuk kemajuan bersama” jelasnya. (Rensi)